Cara Mudah Budidaya Ikan Mujair di Kolam Terpal !

 

Ikan mujair adalah jenis ikan yang mudah berdaptasi dengan lingkungan. Ikan mujair juga sangat cepat dalam berkembang biak. Dalam waktu beberapa bulan, populasi ikan mujair dapat berkembang dengan pesat. Habitat asli ikan ini berada pada sungai yang dangkal atau juga biasa dibudidayakan di dalam kolam.

Baca Juga

Oleh karna itu, dengan kemampuan adaptasi ikan mujair yang baik maka budidaya ikan mujair di kolam terpal tidak sulit. 

Langkah-Langkah Budidaya Ikan Mujair

Kemampuan mujair untuk adaptasi di berbagai lingkungan air membuatnya menjadi tahan banting dan tidak gampang stres. 

Selama pasokan makanan dijaga dengan baik, perkembangbiakan ikan mujair akan berjalan lancar hingga panen. 

Langkah-langkah yang perlu anda ketahui untuk budidaya ikan mujair :

1. Pemilihan Indukan 

Hasil yang berkualitas ditentukan dari tahap pertama pemilihan indukan ikan mujair. 

Bobot minimal indukan kurang lebih 100 gram dengan kondisi sehat dan tampilan sempurna tanpa cacat pada bagian tubuh manapun. 

Indukan jantan: 

  •  Terdapat 2 lubang kelamin yang terletak pada bagian bawah tubuh.  
  •  Sirip ekor berwarna merah terang dan jelas. 
  •  Area perut mempunyai warna hitam dan lebih gelap. 

Indukan betina:

  •  Memiliki tiga lubang kelamin yang berada pada bagian bawah tubuh. 
  •  Ujung ekor berwarna merah pucat.  
  •  Bagian badannya berwarna keputihan. 

2. Pemijahan

Cara budidaya ikan Mujair selanjutnya yaitu tahap pemijahan, bertujuan agar indukan dapat menghasilkan benih yang akan disebarkan di dalam kolam yang terpisah.


langkah cara pemijahan :

  •  Buat kolam berukuran 3×4 meter dengan kedalaman 60 cm
  •  Masukan lumpur di bagian dasar kolam agar ikan Mujair dapat membuat sarang dengan mudah
  •  Setelah proses pembuatan kolam selesai, maka masukan indukan jantan dan betina dengan perbandingan 3:2
  •  Ketika terjadi pembuahan, induk betina akan mengumpulkan dan menjaga sel telur didalam mulut, mulai dari masa inkubasi hingga telur menetas
  •  Proses inkubasi berlangsung kurang lebih 3-5 hari dan setelah proses tersebut, maka telur akan menetas dan menjadi larva
  •  Setelah larva ikan berusia 2 minggu, maka mereka bisa dilepas dari induknya agar dapat belajar mencari makan sendiri.

3. Pembuatan Kolam Terpal

Berikut cara budidaya ikan mujair di kolam terpal:

  •  Ukuran kolam terpal dapat disesuikan dengan kebutuhan dan luas lahan yang anda miliki.
  •  Pilih terpal plastik yang tebal sehingga dapat dipakai dalam waktu lama.
  •  Bentuk kolam persegi panjang, dan setiap sudutnya di beri kayu yang kuat sebagai peyangga agar kolam tidak roboh.
  •  Saat kolam selesai jangan langsung di isi dengan air, biarkan kolam kering kurang lebih 2-3 minggu.
  •  Setelah itu, lakukan pengapuran dan diamkan kurang lebih 3-4 minggu.
  •  Setelah itu anda dapat mengisi air 3/4 bagian dari tinggi kolam.
  •  Biarkan selama 1 minggu setelah itu anda dapat mulai menebarkan benih ikan mujair.

4. Perawatan Ikan Mujair

Pemberian pakan saat budidaya ikan mujair harus dilakukan dengan teratur dengan memberi pakan 3 kali sehari. 

Konsentrasi pakan yaitu pelet dengan kandungan 28%, lemak 30%, dan karbohidrat 15%.

Perbandingan pakan untuk 400-500 ekor benih ikan mujair ialah sebanyak 1-2 kilogram. 

Untuk menjaga kebersihan, air kolam selalu diganti setiap 2-3 minggu sekali. 

5. Panen

cara melakukan panen yang baik dan benar :

  •  Sebelum panen, berikan pakan ikan Mujair terlebih dahulu, untuk menambah bobot mereka
  •  Kemudian kurangi air secara perlahan agar menghindari ikan menjadi stress
  •  Ketika volume air berkurang, maka anda bisa mulai memanen ikan dengan cara menjaringnya
  •  Kemudian letakan hasil panen pada sebuah wada
  •  Anda dapat menggunakan wadah plastik yang diisi dengan air bersih
  •  Berikan oksigen agar ikan dapat bertahan hidup dan tetap segar.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama