Wapada! Makanan Dan Minuman Yang Menurunkan Imun

Makanan minuman menurunkan imun

Halo para pembaca.. Salam sejaterah untuk kita semua dan semoga selalu di beri kesehatan untuk selalu menjalani aktivitas dan juga kesibukan kita sehari-hari. Di masa pandemi yang diakibatkan oleh virus corona ini kita harus dan selalu wajib menjaga kesehatan dan juga kekebalan tubuh kita agar bisa terhindar dan bertahan dari virus Covid-19, karena jika kita tidak menjaga kesehatan dan kekebalan tubuh kita, kita bisa saja terkena penularan penyakit ini. 

Apalagi pada saat datang musim hujan yang membuat tubuh rentan terkena berbagai macam penyakit apalagi virus dan juga bakteri. Daya tahan tubuh dan imunitas kita mempunyai peranan yang sangat penting untuk melawan berbagai penyakit, karena sistem daya tahan tubuh atau imun kita akan melindungi tubuh dari berbagai serangan yang diakibatkan oleh organisme atau berbagai kuman yang menyebabkan tubuh kita terkena penyakit.

Untuk menjaga sistem kekebalan tubuh kita atau sistem imun kita, hal yang juga harus kita perhatikan adalah makanan yang kita konsumsi. Karena ternyata ada loh makanan-makanan jika dikonsumsi secara ngawur atau berlebihan bahkan menyimpang akan menyebabkan sistem kekebalan atau imun yang ada di tubuh kita akan menurun. Oleh karena itu kita juga harus memperhatikan jumlah porsi beberapa makanan yang dapat menurunkan imun kita agar sistem kekebalan tubuh kita tidak turun dan tetap terjaga di saat masa pandemi ini. Ada beberapa makanan yang bisa meningkatkan kekebalan tubuh kita, namun ada juga yang bisa menurunkan kekebalan tubuh kita, dan yang akan saya bahas kali ini adalah beberapa makanan yang dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh kita. Apa aja sih ? Yuk kita simak penjelasan berikut ini.

BACA JUGA :

1. Gula

Gula

Nah ternyata mengkonsumsi gula ternyata dapat menurunkan kekebalan tubuh kita loh... akan tetapi mengkonsumsinya secara berlebihan yang menyebabkan sistem kekebalan tubuh kita berkurang. Salah satu cara baik dalam menjaga sistem kekebalan tubuh kita yaitu mengurangi mengkonsumsi gula.

2. Kopi
Kopi

Kopi juga dapat menurunkan imun kita loh, karena kalau terlalu banyak mengkonsumsi kopi yang mengandung kafein bisa dapat menyebabkan masalah pencernaan, perut buncit dan juga kembung. Kafein yang ada di kopi bersifat diuretik yang mengakibatkan ehidrasi dan merasa mual. Maka alangkah baiknya mengkonsumsi kopi secukupnya dan mengkonsumsi kopi 6 jam sebelum jam tidur agar tidak mengganggu kekebalan tubuh anda.

3. Alkohol
Alkohol

Jika kita mengkonsumsi alkohol dalam jangka panjang maupun dalam jangka yang pendek akan dapat menyebabkan mengubah sistem kekebalan tubuh. Tidak hanya berefek pada sistem imun, alkohol ini juga dapat menyebabkan meningkatnya resiko kematian dan juga merusak organ hati atau liver, serta kadar gula yang ada di dalam alkohol sangat tinggi yang juga menyebabkan menurunnya kekebalan tubuh kita.

4. Makanan Berminyak
Makanan berminyak

Makanan yang berminyak seperti gorengan dan makanan-makanan lain dapat menurunkan kekebalan tubuh anda. Membatasi mengkonsumsi makanan yang mengandung minyak tinggi bisa mengurangi kemampuan sel darah putih dalam melawan infeksi dan juga minyak dapat menyebabkan terjadinya peradangan di dalam tubuh anda. Oleh karena itu membatasi memakan makanan berminyak bisa menjadi solusi bagi anda. 

5. Soda
Minuman bersoda

Minuman yang berkarbonasi dan soda merupakan minuman yang mengandung banyak gula di dalamnya dan juga zat kimia yang mengganggu pada fungsi organ dalam tubuh kita. Soda juga memiliki kandungan fosfor yang dapat mengikis kalsium di dalam tubuh anda, yang mana kalsium sendiri berperan sangat penting dalam menunjang keoptimalan kinerja sistem kekebalan tubuh.

Nah itu tadi beberapa penjelasan tentang mengkonsumsi makanan dan minuman yang menyebabkan menurunkan sistem kekebalan tubuh kita, semoga artikel ini bermanfaat serta menambah pengetahuan bagi kalian semua. Sekian, kurang lebihnya mohon maaf. Stay safe, stay healty dan terima kasih semuanya..

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama